Kabupaten PALI, Wartareformasi.com – Surat edaran dari ULP PLN Area Pendopo, hari ini (red) ada Pemadaman Listrik, dikarenakan perawatan Jaringan Listrik di Kecamatan Talang Ubi, Abab, Tanah Abang Penukal, Penukal Utara, sebagian Kecamatan Empat Petulai Dangku dan Kecamatan Belimbing.
Surat tersebut di tembuskan kepada Camat di Lima Kecamatan Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir, ditanda tangani oleh Irfan Kepala ULP Area PLN Pendopo.
Dari informasi yang dihimpun, Pemadaman Listrik, sabtu (15/3/25) sekira pukul 09.00 wib hingga saat ini, belum ada jaringan listrik hidup.
Akibat dari Pemadaman Listrik, Perekonomian Masyarakat lumpuh total, dan jaringan selular pun tidak stabil, atau jaringan lemot.
Yesi Pengguna Selular, Mengatakan sejak pagi hari, sudah ada Padam Listrik, dan aktivitas masyarakat lumpuh total.
“Disini tidak bekerja menggunakan laptop, atau handphone, sebagai alat untuk kerja sehari – hari, dikarenakan jaringan di handphone lemot,” ungkapnya.
Sementara itu, Rika salah satu Pedagang UMKM, hal yang sama dikatanya, memang kemarin ada surat edaran dari PLN Area Pendopo di media sosial, bahwa ada Pemadaman Listrik, untuk Perawatan Jaringan.
“Akan tetapi tertera di surat edaran, sekira pukul 12.00 wib akan dihidupkan kembali listriknya, akibat adanya Pemadaman Listrik, untuk aktifitas pesanan makanan online pun terhenti,” pungkasnya.
Ditempat terpisah, Febri di ungkapnya, Kurir salah satu Pengiriman Barang di Kecamatan Talang Ubi, untuk saat ini aktifitas terhenti, dan tidak mengirim barang ke konsumen, dikarenakan jaringan internet di selular tidak ada, atau jaringan lemot.
“Disini dirinya dikejar oleh Perusahaan di salah satu pengirim barang, untuk mengirim barang ke konsumen, oleh karena Padam Listrik, aktifitas pun lumpuh total,” tandasnya.
Saat dikonfirmasi via Whats apps, Irfan Kepala ULP PLN Area Pendopo, terkait pemadaman listrik pun belum ada keterangan sedikitpun, hingga berita ini dinaikkan.**@Red