Beranda Bangka Belitung Maknai Momentum Harkitnas, Radmida Dawam : Move On dan Bangkit

Maknai Momentum Harkitnas, Radmida Dawam : Move On dan Bangkit

325
0
BERBAGI

Kota Pangkalpinang, Wartareformasi.com – Maknai Momentum Harkitnas, Move On dan Bangkit. Hal itu disebutkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang, Radmida Dawam dihadapan seluruh kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah) di lingkup Pemerintah Kota Pangkalpinang mengikuti upacara Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-114 tahun, yang dilaksanakan secara virtual bersama Kementerian Kominfo, Jumat (20/5/2022).

Sekda Kota Pangkalpinang, Radmida menuturkan, momentum harkitnas untuk memperingati tonggak sejarah perjuangan para pahlawan kemerdekaan Indonesia. Sebagai generasi penerus, Radmida berujar agar kita meneruskan perjuangam tokoh bangsa, khususnya bangkit dari keterpurukan pasca pandemi Covid-19.

“Tema harkitnas ayo bangkit bersama, dengan keterpurukan kita pasca Covid-19. Kita harus manfaatkan waktu ini untuk menjalankan tugas agar pembangunan berjalan semestinya,” tutur Radmida.

Lanjutnya, Dimomentum ini pun dia mengajak ASN Pemkot Pangkalpinang segera move on dari Covid-19, mulai bangkit kembali melaksanakan tugas sesuai aturan agar tujuan pembangunan akan tercapai. Pembangunan yang dilaksanakan ini pun, menurut Radmida tujuan akhirnya untuk kesejahteraan masyarakat.

“Mari para ASN kita manfaatkan waktu ini, tetap semangat dan bekerja sesuai aturan,” tutupnya.**@(ZnL)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here