Beranda Lampung Pemerintah Kampung Karya Maju Gelar Musyawarah Penentuan Penerima BLT-DD

Pemerintah Kampung Karya Maju Gelar Musyawarah Penentuan Penerima BLT-DD

340
0
BERBAGI

Kabupaten Way Kanan – Lampung, Wartareformasicom – Pemerintah Kampung (Desa) Karya Maju menggelar musyawarah penentuan penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun 2022 di Balai Kampung Karya Maju Kecamatan Rebang Tangkas,Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung, Selasa (22/2/2022).

Musyawarah penentuan penerima BLT-DD yang digelar pihak Pemerintah Kampung Karya Maju tentunya dengan tujuan agar 40 persen Dana Desa (Kampung) Karya Maju yang dianggarkan untuk BLT dapat tersalurkan kemasyarakat yang layak menerima bantuan tersebut.

Musyarawah ini dihadiri oleh Kepala Kampung (Desa) Karya Maju, Thomas Alfa Edison, Ketua BPK (BPD), Paris Sugiono, Pendamping Desa  Sopiyan Hadi, Pendamping lokal desa, Iskandar, Pendamping PKH, Dina dan seluruh aparatur Kampung Karya Maju, Tokoh Agama, Tokoh Adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan beberapa masyarakat hadir dalam musyawarah ini dengan menjalankan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah.

Menurut Kepala Kampung (Desa) Karya Maju Thomas Alfa Edison, menyampaikan, melalui musyawarah ini hasil untuk mufakat 40 persen  dana desa (Kampung) Karya Maju di bagikan kepada 84 keluarga penerima manfaat (KPM), atau masyarakat miskin,” terangnya.

Edison berharap, semoga masyarakat yang akan mendapatkan bantuan BLT-DD tahun ini dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya dimasa pandemi ini.

“Juga menghimbau kepada masyarakat Karya Maju khususnya dapat mematuhi protokol kesehatan dalam menjalankan aktivitas, agar dijauhkan dari penularan virus Covid-19 Varian baru (Omicron) masyarakat menyadari bahaya virus tersebut tidak menyebar di kampung ini khususnya semua sehat dan tidak terpapar oleh virus Omicron,” ungkapnya.**@(Erwin)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here